SELALU BERPAKAIAN RAPI DAN MEMELIHARA KESEHATAN DAN KEBERSIHAN DIRI SERTA LINGKUNGANNYA

23.17

SELALU BERPAKAIAN RAPI DAN MEMELIHARA KESEHATAN DAN KEBERSIHAN DIRI SERTA LINGKUNGANNYA

Seorang calon Penggalang Ramu harus membiasakan diri untuk selalu berpakaian rapi dan memelihara kesehatan dan kebersihan diri serta lingkungannya.
Seseorang yang selalu berpakaian rapi mencerminkan kepribadian diri yang rapi pula, dan orang lain yang melihatnya pun memiliki penilaian yang positif terhadap orang yang berpakaian rapi tersebut. Sebaliknya, orang yang berpakaian tidak rapi cenderung penilaian dari orang yang melihatnya selalu negatif, seperti penilaian layaknya kepada anak yang nakal. Dan memang yang terjadi di lingkungan masyarakat pada umumnya seperti itu, walaupun dalam kenyataannya tidak semua orang yang berpakaian tidak rapi memiliki akhlak yang tidak rapi pula, ada orang yang berpakaian rapi tapi diniatkan untuk menipu orang lain agar orang lain percaya dengan dia seakan-akan dirinya orang baik-baik padahal itu merupakan topeng yang licik, sehingga dia dapat melancarkan niat buruknya dengan mudah.
Tapi, akan lebih baik jika kita upayakan untuk membiasakan diri untuk selalu berpakaian rapi agar orang lain yang melihat kita tidak memiliki fikiran suudzon melainkan husnudzon kepada kita, sehingga perilaku berpakaian rapi kita mencegah orang lain berbuat dosa karena Suudzon. Dan semoga dengan membiasakan diri dengan berpakaian rapi menjadikan sebagai ladang amal ibadah kita.
Selain dituntut untuk berpakaian rapi, seorang calon anggota Penggalang Ramu dituntut pula untuk dapat menjaga dan memelihara kebersihan pada diri sendiri dan lingkungannya.
Agama mengajarkan, khususnya Islam bahwa “Kebersihan Sebagian Dari Pada Iman”. Jelaslah sudah bahwa kalau kita tidak bisa memelihara kebersihan sebagian Iman kita dipertanyakan.
Dengan menjaga dan memelihara kebersihan maka budaya hidup sehat dapat tercapai. Mustahil kita dapat hidup sehat kalau lingkungan kita kotor. Ada slogan yang mengatakan bahwa “Di Dalam Tubuh Yang Sehat Terdapat Jiwa Yang Kuat”. Dengan memelihara dan menjaga kebersihan lingkungan, selain tubuh kita sehat maka jiwa (rohani) kita pun kuat, karena di lingkungan yang bersih kita menjadi nyaman untuk tinggal, tenang dalam beribadah, harmonis dalam kehidupan sehingga tidak terjadi stressor pada fikiran kita.
Yang di maksud dari menjaga dan memelihara kebersihan diri yaitu menjaga dan memelihara kebersihan anggota tubuh kita dari ujung rambut sampai ujung kaki. Intinya anggota tubuh kita harus bersih terhindar dari kotoran yang dapat menimbulkan penyakit, yang dibersihkan secara rutin dan teratur serta menyeluruh.
Sedangkan kebersihan lingkungan yaitu selalu menjaga dan memelihara lingkungan di mana kita berada dari kotoran (sampah) yang merusak keindahan dan dapat mengancam kesehatan. Di mana pun kita berada, maka lingkungan itu harus bersih, bukan sebaliknya malah kita menambah kotor tempat itu. Contoh lingkungan yang harus selalu kita jaga kebersihannya yaitu rumah, sekolah, tempat ibadah, tempat bermain kita sehari-hari dan tempat lain yang sekiranya pantas untuk dijaga kebersihannya.

You Might Also Like

0 komentar

Popular Posts

Like us on Facebook

Flickr Images

Subscribe